Selasa, 17 Oktober 2017

Terhalang Dosa

Astaghfirullah astaghfirullah astaghfirullah...
Sudah hampir dua jam tapi bahkan 5 ayat belum lancar, rasanya ingin menangis.

Baru kemarin malam, aku mengevaluasi kinerjaku selama satu tahun belakangan ini -- yang harusnya kulakukan jauh jauh hari yang lalu, tapi baru kulakukan. Dan ternyata, banyak hal kecil yang terlewatkan dan banyak hal nggak penting yang kulakukan. Berlagak lelah, payah, padahal baru sedikit menghasilkan.

Mungkin, inilah kenapa aku masih di sini-sini saja, tidak ada perubahan yang signifikan. Padahal target tinggi terpampang.

Semoga Allah ridhoi dan kuatkan dalam tiap langkah yang kita ambil.